[ Random Review ] Seiren
First Impression
Kembali lagi di blog ini,
kali ini saya akan memberikan kesan pertama ke salah satu anime musim ini yaitu
Seiren. Seiren sendiri diproduksi oleh studio Gokumi ( yang menangani Kiniro
Mosaic, Hello Kiniro Mosaic, Saki zenkoku hen, Yuki Yuna wa Yusha de Aru dll )
dan AXsiZ dan anime ini memiliki genre Romantic Comedy.
Kesan pertama di episode
perdana anime ini adalah mungkin terasa enak untuk diikuti sepanjang cerita
karena masih begitu sederhana dan nyaman dengan interaksi MC dengan para
karakter lain dan juga bagaimana sifat MC sudah seikit ditampilkan di episode
perdana ini dan juga beberapa karakter lain mulai terlihat bagaimana sikapnya
terhadap sang MC. Untuk kesan romantic di episode perdana ini masih belum
begitu terlihat secara tidak langsung, begitu pula dengan unsure komedi yang
mungkin terasa sedikit mainstream bagi saya pribadi karena mungkin percakapan
yang muncul itu itu saja.
Untuk opening dan ending
song nya to be honest mungkin masih kurang begitu nyaman di saya dan juga
opening dan ending menampilkan para karakter yang akan menemani sang MC selama
anime ini berlangsung dan juga tidak menutup kemungkinan akan terjadi grup yang
memihak karakter itu atau karakter ini ( sama halnya dengan yang terjadi di
Nisekoi dulu ) dan oh ya apakah teaser untuk episode selanjutnya memang di
setting seperti itu ? apakah tidak terlalu spoiler ?.
Overall untuk episode
perdana ini mungkin rating 8.4 sudah cukup dari segi cerita yang masih nyaman
untuk diikuti karena cukup sederhana juga dan juga tidak terlalu to the point
antara MC dengan karakter lain dan yang membuat minus mungkin adalah teaser
untuk episode selanjutnya yang memang sengaja dibuat seperti itu ?
Yap mungkin segitu dulu
untuk Seiren First Impression dan tidak sabar untuk kelanjutannya walau karena
efek teaser tapi tidak begitu masalah untuk saya, so stay tune di blog ini
untuk post post lainnya, KEEP SELF FIVE
Tidak ada komentar:
Posting Komentar