[ Random Topic & Review ] Spiderman Homecoming Trailer
Yoo kembali lagi di blog ini bersama saya yang sudah beberapa
lama kebelakang tidak aktif untuk memposting karena urusan kampus, maklum saya
masih mahasiswa ( LOL ), nah kali ini saya akan sedikit membahas tentang
trailer Spiderman Homecoming yang sudah keluar belum lama ini ( Yeaaayyy ).
Trailer ini dibagi menjadi 2 versi yaitu versi biasa ( yang pada waktu
disiarkan via channel Youtube Jimmy Kimmel ) dan versi Internasional ( yang
pada waktu itu disiarkan via Official Youtube Channel Sony ) yang memiliki
sedikit perbedaan, so mari kita lihat dan bahas apa saja yang terdapat di kedua
trailer ini….
Untuk versi biasa bis dilihat disini
dan untuk versi internasional
Sebelumnya, Spiderman diperankan oleh Tobey Maguire (
Spiderman Trilogy non-MCU ) dan Andrew Garfield ( The Amazing Spiderman 1 dan 2
) nah kali ini Spiderman sudah masuk ke dunia MCU atau singkatan dari Marvel
Cinematic Universe dan sekarang diperankan oleh seorang Tom Holland ( dulu
rumor paling banyak adalah diperankan oleh Asa Butterfield ) walau saya pribadi
belum melihat apakah dia “pantas” memerankan seorang Peter Parker walau sebelum
ada nya Spiderman Homecoming, banyak munculnya rumor bila Spiderman bukan lah
versi Peter Parker tapi versi Miles Morales tapi kenyataan nya sekarang adalah
masih menggunakan versi Peter Parker dan kalian semua juga sudah melihat
bagaimana rupa dari Spiderman MCU via film Captain America : Civil War…
Lalu apa saja yang muncul di trailer Spiderman Homecoming ini
? pertama saya akan membahas perihal trailer non-International terlebih
dahulu.setelah saya melihat per scene, di scene awal sudha disuguhkan dengan
penampilan Spiderman yang baru dengan adanya sayap atau mungkin lebih mirip
selaput jaring laba laba, itu bagaimana kalian mengartikannya. Ok perihal
sayap/selaput ini sudah ada via komik Spiderman sendiri di komik Amazing
Fantasy ( saya lupa issue yang keberapa ) dan juga menunjukkan simbol laba laba
di punggung yang lebih sederhana dan simple.
Scene selanjutnya
adalah scene perampokkan bank dengan Avenegers sebagai pelakunya (?) dan Spidey
memergoki mereka dan scene ini juga terdapat di komik dan inilah skrinsut nya
dan gambar dari komiknya, ya beda beda tipis lah dengan adanya Batman di bagian
komiknya.
Di scene peremapokkan ini ada yang saya pertanyakan, yaitu
adalah alat yang digunakan, ntah alat apa ini apakah alat yang mirip seperti
yang digunakan pasukan Loki di film Avengers pertama atau apa ( bagi saya
sedikit lebih mirip dengan senjata di game Portal :v ) mungkin di trailer
berikutnya akan dijelaskan atau beberapa teori lain.
Scene selanjutnya adalah kemunculan karakter karakter seperti
Peter Parker ( Tom Holland ), Ned Leeds ( Jacob Batalon ) teman dari Peter
Parker, Liz Allen ( Laura Harrier ),dan Michelle ( Zendaya ), disini yang
menjadi Love Interest bukanlah Mary Jane Watson seperti biasa atau Gwen Stacy
tapi adalah seorang Liz Allan walau mereka ( Peter dan Liz ) hanya sebatas suka
sama suka dan untuk Ned Leeds, diceritakan disini dia adalah teman dari Peter
Parker, dia juga sudah mengetahui bila Spiderman adalah Peter Parker dan saya iseng mencari di Google siapa dia
dan ternyata dia adalah seorang Hobgoblin, hmm apakah di Spiderman Homecoming
selanjutnya seorang Ned Leeds akan menjadi seorang villain ?
Di scene selanjutnya ada yang menarik dari kostum Spidey yaitu
yang otomatis terbuka bila lambang laba laba ditekan, mungkin karena teknologi
yag diberikan oleh Tony Stark
Scene selanjutnya, kita disuguhkan dengan pembicaraan empat
mata antara Tony Stark dan Peter Parker, disini diceritakan bila Tony Stark
adalah mentor dari Peter Parker
Dan di trailer ini juga dikenalkan villain dari Spiderman itu
sendiri yaitu Vulture ( Michael Keaton ) dan diperlihatkan teknologi yang
digunakan Vulture ini begitu futuristic dan juga berbeda dari yang
diperlihatkan di komik dan juga ada beberapa rumor bila Vulture ini menggunakan
teknologi dari Oscorp yang tidak lain adalah perusahaan milik Osborn
Apakah villain nya hanya satu ? oh tidak, menurut beberapa
rumor adanya villain lain selain main villain Spiderman ( Vulture ) yaitu
Shocker dan di trailer ini juga sudah diperlihatkan bagaimana kemunculan
Shocker dengan gauntlet nya ( yang pasti bukan Infinity Gauntlet )
Dan Trailer ini diakhiri dengan aksi Spidey yang menahan
terbelahnya kapal dan scene ini mengingatkan kita akan aksi penyelamatan Spidey
menghentikan kereta yang hilang kendali di Spiderman 2 ( Tobey Maguire ) dan
kita juga bisa memikirkan betapa kuatnya seorang Peter Parker ini
dan juga
trailer ini menambahkan scene Iron Man dan Spiderman yang team up menuju suatu
tempat ( sepertinya ini adalah scene sebelum final battle di Civil War ) yang
mengakhiri trailer ini
Btw bila kalian menonton baik baik trailer ini maka kalian
akan melihat gambar dari seorang Howard Stark dan Bruce Banner ( Mark Rufallo
), bila kalian tidak bisa menemukan nya. Ini adalah gambarnya yang dimana
Howard Stark ada di gambar belakang dan Bruce Banner berada di barisan para
ilmuwan di kelas Peter Parker
Dan untuk trailer Internasional hanya ditambahkan scene
bagaimana rupa Shocker dan Vulture secara keseluruhan
Nah itu dia sedikit penjelasan tentang trailer pertama dari
Spiderman Homecoming, film ini akan dirilis pada tanggal 7 Juli 2017dan masih
berada di Marvel Cinematic Universe Phase 3, cukup sekian untuk post ini dan
jangan lupa melihat post post sebelumnya yang tidak kalah menarik. See yaa
KEEP SELF-FIVE!!!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar